RPP KELAS I SEMESTER I K13

RPP KELAS I SEMESTER I K13


Salam hangat.

Menjelang hari pertama aktif tahun pelajaran baru, setelah liburan yang lumayan panjang akhir semester 2, pastinya kawan-kawan guru mulai sibuk mempersiapkan administrasi untuk kelengkapan mengajar bukan?

Hal semacam ini sebenarnya sudah menjadi rutinan, tetapi masih saja banyak yang bingung mencari kelengkapan administrasi mengajar. Kalau demikian, berarti kita sama, haha. Nah, dari hasil menyelam dan melihat beberapa poostingan teman seperjuangan, akhirnya saya unggah ulang kelengkapan berupa RPP dan Silabus Kurikulum 2013 kelas 1 semester II.

Pastinya, saya ucapkan terima kasih kepada siapapun yang membagikan kelengkapan administrasi mengajar ini, yakin, sangat membantu. Nah, disini kawan-kawan boleh mengunduh RPP dan silabus ini, memang dibagikan sama si pembuatnya. Insya Allah akan menjadi amal jariyah bagi pembagi pertama ya, aamin. :D

Sekilas tentang RPP
Menurut Permendikbud Nomor 65 Tahun 2013 tentang Standar Proses, Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) adalah rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu pertemuan atau lebih. RPP dikembangkan dari silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran peserta didik dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar.

Selanjutnya menurut Permendikbud Nomor 81A Tahun 2013 lampiran IV tentang Implementasi Kurikulum Pedoman Umum Pembelajaran, tahapan pertama dalam pembelajaran menurut standar proses adalah perencanaan pembelajaran yang diwujudkan dengan kegiatan peyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran. RPP adalah rencana pembelajaran yang dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu mengacu pada silabus.

Sementara itu menurut Panduan Teknis Penyusunan RPP di Sekolah Dasar, RPP adalah rencana kegiatan pembelajaran tatap muka untuk satu pertemua atau lebih. RPP dikembangkan secara rinci dari suatu materi pokok atau tema tertentu yang mengacu pada silabus untuk mengarahkan kegiatan pembelajaran siswa dalam upaya mencapai Kompetensi Dasar (KD).

Setiap pendidik pada suatu pendidikan berkewajiban menyusun RPP secara lengkap dan sistematis agar pembelajaran berlangsung secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, efisien, memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis siswa. RPP disusun berdasarkan KD atau subtema dan dilaksanakan dalam satu kali pertemuan atau lebih.

Biar tidak ngetik panjang-panjang nih, langsung saja unduh RPP dan Silabus Kelas I Semester II Kurikulum 2013 pada tautan di bawah ini.

Monggo unduh disini:

DMCA.com Protection Status

Comments